SMPN 5 Kota Cirebon Pecahkan Rekor Muri Video Vlog Terbanyak

    SMPN 5 Kota Cirebon Pecahkan Rekor Muri Video Vlog Terbanyak

    KOTA CIREBON - SMPN 5 Kota Cirebon berhasil memecahkan rekor muri video vlog terbanyak, sebanyak 1.984 video vlog yang dibuat oleh para siswa dengan mengangkat tema sekolahku lingkunganku.

    Kepala SMPN 5 Kota Cirebon, Sumiati, menyampaikan, sebelumnya para siswa membuat video vlog bertema sekolahku lingkunganku sejak bulan Januari 2023.

    "Hari ini, para siswa siswi secara serentak mengupload video vlog ke chanel youtube masing masing dan link youtubenya di kirim ke google form, dan terkumpul sebanyak 1.984, " ujarnya kepada wartawan, Rabu (8/3/2023).

    Sementara itu, Senior Manager Muri, Triyono, menegaskan, penghargaan rekor muri yang diberikan ke SMP Negeri 5  merupakan kategori superlatif yakni terbanyak.

    "Anak pada generasi saat ini sudah terbiasa dengan gadget,  sehingga hal yang positif dengan menciptakan vlog tentang sekolah, " tuturnya.

    Lebih lanjut Triyono menambahkan, pemecahan rekor muri tersebut merupakan  salah satu implementasi P-5 dan kurikulum merdeka.

    "Kami berharap para siswa bisa terus melakukan kreativitas  dan memanfaatkan perkembangan teknologi, " tandasnya.

    Ndi/As

    kota cirebon smpn 5
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Sidang lanjutan lahan, PD Pembangunan dan...

    Artikel Berikutnya

    Kerjasama Korem 063/Sunan Gunung Jati dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Tidak Kompak : Kerugian Politik Warga Pessel Pasca Pemilu 2024
    Taubat Ekologis: Upaya Bersama Menyelamatkan Hutan dan Mencegah Bencana di Sumatera Barat
    Selalu Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Kembali Kunjungi Kampung Pagaleme 
    Produktivitas Pemuda Indonesia: Tantangan NEET dan Daya Saing Gen Z

    Ikuti Kami